fmL5TFvkGCRs8bv1w7fW60uyaxqEfN0f3PHo441d
Bookmark

PULAU MERAH

Saat ini tidak harus jauh-jauh ke Pulau Bali demi mendapatkan sebuah pemandangan yang eksotis. Cukup di tanah Jawa saja, sobat native bisa mendapatkan keindahan tersebut. Bahkan, bisa dibilang saat ini, keindahan pantai di pulau jawa, bisa disejajarkan bahkan lebih diatasnya. Apalagi bila dibandingkan dari segi kebersihan.
Salah satu keindahan yang patut dibanggakan berada di Banyuwangi. Kawasan ini bisa dibilang sebagai surganya Jawa Timur. Berbagai macam tempat wisata di Banyuwangi banyak mengundang decak kagum dari para pengunjung. Salah satunya adalah Pantai Pulau Merah.
Inilah dia Pantai Pulau Merah. Kawasan ini menjadi pembicaraan beberapa tahun terakhir. Tidak hanya wisatawan nusantara saja, melainkan wisatawan mancanegara pun mulai membicarakan kawasan ini. tidak hanya pesonanya saja, melainkan jalan menuju ke tempat ini juga menarik untuk dibicarakan.
Sebelum memiliki nama Pulau Merah, pantai ini terlebih dahulu dikenal oleh warga dengan nama Ringin Pintu. Pulau Merah sendiri diberikan oleh para wisatawan yang mengunjugi kawasan ini. Karena namanya semakin hari semakin dikenal, akhirnya, pemerintah setempat mengganti nama pantai ini menjadi Pulau Merah.
Nama Pulau Merah sendiri diambil dari sebuah pulau yang terdapat di sekitar pantai ini. Nah, pasir di pulau tersebut berwarna merah. Hanya saja sobat native tidak bisa melihat secara lansung pasir tersebut lantaran tertutup oleh pepohonan yang menjulang tinggi.
Selain itu nama merah juga diambil dari sebuah fenomena unik yang terjadi di kawasan ini dimana warna pasir ini akan berubah menjadi warna merah pada sore hari. Perubahan warna ini dipengaruhi dari air dan paparan sinar senja yang hendak tenggelam. Warna merah ini akan tampak sekali terlihat bila sobat native datang pada saat musim kemarau.